Supported by :   

Minggu, 28 Desember 2008

INDONESIA VS LONDO (BELANDA)

Beberapa hari yang lalu saya kontak dan YM-an dengan seorang teman kecil dan juga teman sekolah yang sekarang sedang kuliah di Netherland (Belanda). Teman yang juga dari Demak ini tinggal di kota Tilburg, Belanda, dan sedang menyelesaikan studi S2 nya disana. Kota Tilburg yang letaknya di daerah perbatasan dengan Belgia tersebut juga sangat dekat (sekitar 30 Km) dengan Kota Breda, kota dimana CD shippit Ubuntu 8.10 dikirimkan. Dia juga pesan CD gratisan tersebut dan sehari setelah pemesanan, CD Ubuntu tersebut sampai di tempatnya di Tilburg. Beda dengan saya yang lebih dari sebulan pemesanan baru sampai ke tangan tuh CD, sampai ngiler nunggunya.

Wah, ternyata kondisi di Belanda bikin ngiler saja. Bayangkan hotspot bergentayangan dimana2. Dimanapun dan kapanpun bisa berinternet ria. Tidak tanggung2 speed bandwithnya sampai 3000 Kbps dan 2000 Kbps untuk download. Gratis lagi. Mau nonton streaming, wuss…, mau download, wuss… juga. Beda dengan saya, yang daerahnya belum terjangkau (nggak bakalan terjangkau, kalee) 3G apalagi HSDPA, dan masih sebagai penggemar setia GPRS (lha wong adanya cuman itu, mau pake speedy gak punya line telpon) yang speednya cuman gak sampai 100 Kbps ditambah bumbu2 disconnect dan ngadat dengan sendirinya (serba otomatis kan?). Mau Blackberry, disana unlimited cuma 20 eur per bulan. Duh aduh, di Londo benar2 bikin ngiler. Bagi para pengangguran, ada insentif dari pemerintah sebesar 1000 eur per bulan (kira2 12-13 juta). Jadi pengangguran saja disana yoo… Tapi orang disana benar2 malu jadi pengangguran. Lebih baik jadi tukang pemungut sampah yang gajinya 1200 eur (kira2 14-15 juta) perbulan! Bandingkan dengan tukang pungut sampah di kampung saya, yang dibayar Rp. 5000 per KK tiap bulan yang total bayarannya 125 ribu! (ada 25 KK X Rp. 5000).
Tapi biaya hidupnya jangan ditanya, harga rokok perbungkusnya 3,5 eur, beras 2 eur per kilo, ayam 5 eur per kilo (beli ayam 4 kilo bisa untuk langganan Blackberry sebulan). Mantap tenann… Apa gini aja ya, kerja disana tapi makannya disini (tanya mbah Maridjan dulu, siapa tahu ia punya ilmu ngilang yang bisa diwariskan). Jangan sekali2 kamu misuh2 bahasa Indonesia atau Jawa di sana (usa, bangijan, dll). Orang Belanda ternyata banyak yang tahu maksudnya lho. Temanku saja ada yang kebablasan misuh2 dan orang sana bilang “Asu in Indonesian is not good”. Blaik kamu! Apalagi di negara yang mayoritas rakyatnya juga doyan sego ini banyak bertebaran warung makan Indonesia. Teman yang jajan di warung sego pun ngoceh gara2 dikasih sedikit, eh nggak taunya bungkusan yang satunya dikasih banyak banget. Nah lho…kapokmu kapan! Tapi nggak apalah, yang penting katanya disana cewek bulenya whayu..whayu tenan.. (apa mau bro sama kamu?)
Bulan2 ini yang lagi musim dingin sampe Februari, sholat subuhnya jam 9 pagi! Bagi anda yang meskipun suka begadang, pasti subuhan terus, dijamin nggak pernah lewat. Kita yang disini nggak pernah begadang saja subuhnya banyak yang lewat! Tapi, meski kehidupan di dunia Londo menggiurkan, apalah artinya kalau jauh dari tanah kelahiran. Lebih baik hujan batu di negeri sendiri daripada hujan emas di negeri orang lain (dengerin tuh, pren, kok kamu pengennya ngembat cewek bule mlulu --- kalau jadi ngembat, cari 2 sisan, 1 buat kamu & 1 buat aku he..he..)…… PORT VERDOMME….. (mbuh artinya apa nggak mudeng, opo Shur?)



Baca Selengkapnya Disini......

Rabu, 24 Desember 2008

WEBLOG gratisanboy PINDAH ALAMAT


Setelah mempertimbangkan agak lama, akhirnya terhitung mulai tanggal 24 Desember 2008 jam 17.00 WIB blog Tempat Mangkal gratisanboy ini pindah alamat ke http://www.gratisanboy.co.cc/ dari semula http://gratisanboy.blogspot.com. Gratisanboy memutuskan untuk memilih domain co.cc karena perusahaan web domain tersebut menyediakan domain tidak berbayar alias gratis. Pada awalnya gratisanboy tertarik untuk membeli domain .com agar weblog Tempat Mangkal gratisanboy ini terkesan keren dari segi namanya (mungkin isi blognya tidak sekeren namanya he..he..). Namun sesuai dengan semangat gratisanboy “SELAGI ADA YANG GRATIS, BUAT APA BAYAR?”, akhirnya gratisanboy memutuskan untuk menggunakan domain co.cc.

Disamping itu, banyak teman2 gratisanboy yang tahu internet tapi tidak tahu masalah blogging, banyak yang membuka Tempat Mangkal gratisanboy ini dengan mengetik alamat www.gratisanboy.com, padahal sudah dikasih ancer2 kalau mau buka blog-ku datang saja ke http://gratisanboy.blogspot.com. Bagi orang2 yang belum tahu tentang dunia blogging, mendengar alamat http://gratisanboy.blogspot.com terasa agak janggal juga. Makanya banyak diantara mereka tahunya alamat web ya ada www nya. Atas dasar alasan tersebut jugalah akhirnya gratisanboy memutuskan untuk mengganti alamat Tempat Mangkal gratisanboy ini menjadi http://www.gratisanboy.co.cc/.
Semoga penggantian alamat Tempat Mangkal gratisanboy tidak berpengaruh terhadap pengunjung yang ingin mengunjungi weblog ini, dan semoga dengan berpindahnya alamat ini dapat meningkatkan semangat gratisanboy dalam menyampaikan segala uneg2nya yang mungkin berguna bagi para pengunjung blog Tempat Mangkal gratisanboy ini. Berpindahnya alamat ini benar2 tidak dipengaruhi oleh pihak2 luar, terutama blog Slam yang lebih dulu pindah ke http://www.kompiku.com/ dari semula sitoge.blogspot.com. Maaf Om Slamet, gratisanboy udah punya rencana jauh2 hari cuma keduluan kamu. Saya ucapkan terimakasih juga buat maseko yang masang banner co.cc di blog maseko.com yang membuat gratisanboy semakin yakin jika co.cc benar2 web domain yang handal. Trimakasih saya ucapkan pada teman2 semua dan saya minta maaf yang sebesar2nya jika penggantian alamat ini membuat teman2 kurang berkenan. Tahun baru dengan semangat dan alamat yang baru, HAPPY NEW YEAR …. Have a nice year!


Baca Selengkapnya Disini......

Selasa, 23 Desember 2008

BERMAIN PS2 DENGAN PCSX2


Jika anda termasuk seseorang yang menyukai permainan game2 Sony PS2, jangan khawatir untuk tetap bisa memainkannya tanpa membawa konsol dan TVnya kemana2. Cukup download saja software untuk memainkan PS2 dan instal ke PC atau laptop anda. Ditanggung anda akan semakin betah berada di depan komputer. Tentu saja CPU atau laptop anda harus mendukung untuk memainkan PCSX2 tersebut. Diantaranya tersedianya DVDRom, game pad / stik, dan kartu grafik yang mendukung fitur pixel shader. Datang saja ke http://www.pcsx2.net/ untuk mendownload PCSX2 secara gratis. Anda ditawari 2 pilihan installer ketika anda akan mendownloadnya. Yaitu dalam bentuk file installer dan folder yang dicopy di hardisk dan langsung memainkannya dengan menjalankan salah satu file exe didalamnya tanpa perlu terlebih dahulu menginstalnya.

Setelah PCSX2 telah siap diinstal ataupun diekstrak, anda perlu melakukan setting PCSX2 termasuk setting Plugin, Bios, dan konfigurasi CPU. Setting Plugin meliputi setting kartu grafik, sound, game pad / stik, CDVD, dll. Sedangkan untuk Bios, anda perlu mengekstraknya dari game konsol PS2. Untuk informasi lebih detail tentang cara ekstrak Bios dan setting konfigurasi yang lengkap dapat dibaca lebih lanjut di situs PCSX2 tersebut. Pihak pembuat PCSX2 tidak menyertakan paket Bios PS2 ke dalam software buatannya karena mendownload Bios PS2 melalui internet menurut pihak Sony dan pembuat software PCSX2 adalah tindakan ilegal. Namun nyali anda jangan ciut dulu, jika anda sedikit sabar anda bisa dengan mudah menemukannya melalui googling. Namun saya tidak menyarankannya karena ini adalah illegal. File Bios yang terdiri dari Erom, Rom1, Rom2, dan EVM ini banyak bertebaran di situs2 torrent. Dan anda perlu program torrent seperti Utorrent atau BitTorrent untuk menjalankannya. File2 Bios ini lumayan besar juga, sekitar 25 Mb.
Setelah semua file Bios sudah didapat, ekstraklah ke dalam folder PCSX2 di bagian subfolder Bios. Jika software PCSX2 ini sebelumnya anda instal, maka folder PCSX2 terletak di dalam folder Program Files pada Drive C. Namun jika anda mengekstraknya taruhlah di folder Bios dimana folder PCSX2 anda letakkan. Lalu jalankan PCSX2. Jangan lupa untuk menyediakan secangkir kopi panas dan HeadPhone Extra Bass agar permainan PS anda dapat terdengar menggelegar tanpa mengganggu orang2 di sekitar anda. SELAGI ADA YANG GRATIS, BUAT APA BAYAR?



Baca Selengkapnya Disini......

RAHASIA METEOR DAN RAMALAN


Ada yang menganggap bahwa meteor atau bintang jatuh adalah fenomena alam yang biasa terjadi di jagad raya ini. Bahkan sebagian dari kita mempercayai bahwa ketika melihat bulan jatuh, apa yang kita inginkan akan terlaksana. Tapi itu hanyalah mitos semata. Hanyalah kemusyrikan yang kita dapat kalau kita mempercayainya. Dan apa hubungannya antara meteor atau bintang jatuh dengan ramalan. Dan mengapa ramalan tukang ramal, dukun, atau paranormal kadang sesuai dengan kenyataan? Ternyata ada yang mencuri berita dari langit. Mereka bekerjasama dengan syaithan dari bangsa jin yang berusaha menyadap berita yang terjadi dari langit.

Tuhan menciptakan langit berlapis2 dan bertingkat2. Tiap-tiap lapisan ada penghuninya sebagaimana halnya bumi. Sebagaimana telah maklum bahwa sumber segala urusan adalah berasal dari Tuhan. Segala ketentuan yang ditetapkan Tuhan bersumber dari langit, dimana Tuhan beserta Malaikat2-Nya berada. Inilah yang disebut dengan berita langit. Apapun yang terjadi di alam semesta ini tidak lepas dari ilmu, kehendak, ciptaan dan takdir Tuhan. Tuhan senantiasa dalam keadaan menciptakan, menghidupkan, mematikan, memelihara, memberi rezeki, dan lain-lain. Para syaithan dan jin yang bekerjasama dengan tukang ramal berusaha menguping dan mencuri berita terhadap segala takdir dan kehendak Tuhan yang di firmankan-Nya melalui para Malaikat-Nya. Karena itu kemudian para syaithan dan jin yang mencuri berita ini dihalau dengan benda2 langit tersebut dari segala penjuru. Maka muncullah meteor atau bintang jatuh.
Tuhan menciptakan segala sesuatu tidak sia-sia. Semua mengandung hikmah. Tuhan menjadikan bintang-bintang di langit selain sebagai hiasan dan penunjuk arah adalah untuk menjaga langit dari para pencuri berita-Nya. Tuhan menciptakan bintang2 untuk 3perkara: sebagai hiasan langit, alat pelempar syaithan-syaithan, dan penunjuk arah. Barangsiapa yang menafsirkan keberadaan bintang-bintang itu untuk selain dari 3 perkara tersebut maka dia telah salah dan menyia-nyiakan amalnya serta memberat-beratkan dirinya dengan sesuatu yang tidak ia ketahui. Akhirnya kita mengetahui bahwa ilmu para dukun dan teman2nya hanyalah berasal dari syaithan, si pencuri berita langit. Sebelum sampai kepada para dukun, syaitan telah menambah kedustaan-kedustaan di dalamnya. Berita atau informasi yang ia sampaikan terkadang bisa benar dan lebih banyak salahnya. Ditambah lagi dengan berbagai macam bumbu-bumbu kebohongan oleh sang dukun, seperti pemenuhan syarat-syarat supaya lebih terkesan ‘meyakinkan’. Masihkah anda suka meramal nasib anda? (Sumber: www.mediamuslim.info)


Baca Selengkapnya Disini......

Jumat, 19 Desember 2008

BERNOSTALGIA DENGAN MARIO


Tokoh yang satu ini merupakan tokoh idola bagi sebagian anak2 di zaman dulu. Bagi anda yang semasa kecilnya penggemar berat Nintendo, pasti tidak asing dengan si manusia pendek gendut ini. Ya, Mario Brothers adalah sebuah game klasik yang sangat memukau berbagai kalangan di seluruh dunia di kala itu. Game yang di perkenalkan oleh Nintendo ini sangat asyik untuk dimainkan anak2 pada zamannya. Namun seiring perkembangan teknologi pada dunia game dan munculnya konsol2 canggih yang dipelopori Sony dengan Play Station-nya, game2 klasik tersebut, termasuk Mario Brothers, mulai tergerus dan dilupakan para penggemarnya.

Bagi anda yang ingin bernostalgia dengan Mario, kini anda dapat memainkannya dalam versi PC Games. Banyak bertebaran situs penyedia Mario Games yang dimainkan secara online. Namun bagi yang ingin memainkannya secara offline, game ini dapat didownload di http://www.mariobrothersonline.net/ secara gratis. Begitu anda masuk ke dalam situs tersebut, anda akan disuguhi berbagai macam yang berhubungan dengan dunia Mario Brothers, seperti game online, offline, wallpaper, ringtone, dll. Pokoknya komplet all about Mario. Download saja Mario offline-nya. Disana tersedia berbagai macam game Mario versi offline-nya; ada Mario Forever, Mario XP, Super Mario WD, dll.
Namun menurut saya yang paling bagus baik kualitas tampilan dan permainannya adalah Mario Forever, game besutan Buziol Games Software, Polandia. Tampilan Mario Forever pun bisa di fullscreen. Ketika akan mendownload Mario Forever, kita akan disuguhi 2 macam versi installer, yaitu versi file installer dan versi folder dalam bentuk zip. File2 ini lumayan besar untuk di download, file installer sendiri besarnya 20,5 Mb sedangkan yang versi folder besarnya 21,02 Mb. Tergantung kita suka yang mana, ingin diinstal ke komputer langsung atau meletakkan folder ke dalam hardisk lalu memainkan file yang ada di dalam folder tersebut.
Berbeda dengan Mario Forever, Mario XP tampilan pikselnya sangat kecil sekali dan kadang tidak kompatibel bagi sebagian kartu grafik. Jika kartu grafik tidak kompatibel maka akan ditandai dengan berhentinya game secara mendadak setelah didahului melambatnya respon game. Padahal ketika itu saya memainkannya di sebuah laptop Core2Duo yang speknya lumayan tinggi dan menggunakan VGA intel 128 Mb. Namun dari segi petualangan permainannya, lumayan bagus juga. Hati2 dengan anak2 yang memainkan Mario XP, karena ketika Mario diserang musuh maka darah Mario akan muncrat dan sangat tidak mendidik bagi sebagian anak yang memainkannya. Untuk Super Mario WD, anda saya sarankan jangan memainkan game ini, karena selain tampilannya yang benar2 jadul, game ini hanya bisa di mainkan pada OS Windows 98 ke bawah.
Nah sekarang bagi anda para penggemar Mario di masa kecil anda dulu, tidak ada salahnya anda bernostalgia dengan si manusia pendek gendut yang lucu ini. Game2 ini benar2 gratis dan legal untuk di download. Selamat bernostalgia. SELAGI ADA YANG GRATIS, BUAT APA BAYAR?


Baca Selengkapnya Disini......

Kamis, 18 Desember 2008

KONEKSI DATA GRATIS DARI XL


Kurang lebih sejak 3 minggu yang lalu, ada sesuatu yang aneh pada diri operator GSM terbesar ketiga di Indonesia ini. Ternyata XL memberikan koneksi datanya secara cuma-cuma alias gratis..!! Jika melihat judul yang saya tulis di atas, di benak anda pasti berfikir tentang euphoria berinternet ria secara gratis menggunakan kartu GSM XL sampai-sampai anda lupa segala-galanya. Jangan salah dulu, koneksi gratis yang saya maksud adalah koneksi data yang didownload dibawah 15 kb sekali buka browser. Cocok bagi anda yang ingin mengecek email lewat browser HP.

Pengalaman ini secara tidak sengaja saya lakukan ketika dalam keadaan darurat saya ingin mengecek email yang masuk menggunakan XL dan UCWeb mobile browser (biasanya saya menggunakan Indosat Mentari atau Axis untuk berinternet). Namun setelah mengecek pulsa sebelum dan sesudah koneksi data dilakukan, pulsa XL saya tidak sepeserpun berkurang. Masih penasaran, saya mencobanya sekali lagi dan hasilnya tetap sama, pulsa tetap dalam keadaan utuh. Hal yang sama saya coba selang beberapa jam kemudian, pulsa tetap aman di posisinya. Namun ketika saya coba membuka halaman detik.com, kontan pulsa langsung berkurang. Itupun hanya berkurang berdasarkan tarif kuota kb halaman detik.com. Setelah mengakses detik.com, pulsa selalu kena charge setelah saya mengakses internet meski halaman yang saya buka sangat kecil dan itu berlaku selama seharian.
Di hari berikutnya, keadaan yang sama tetap terjadi lagi, pulsa tetap di posisi yang aman ketika saya mengecek email, tidak berkurang sepeserpun (hal yang sama berlaku untuk 3 nomor XL berbeda yang saya punyai, dan semuanya selalu aktif). Hingga kini saya tetap bisa ber gratisan ria dalam mengecek email lewat browser HP, baik menggunakan UCWeb maupun Opera Mini 3.1 (Saya belum coba menggunakan Opera Mini 4.2). Namun untuk berselancar secara serius, saya tetap menggunakan Indosat Mentari atau Axis.
Saya beritikad baik dengan cara memposting tulisan ini supaya pihak XL cepat2 memperbaiki bug yang ada. Karena saya juga pelanggan loyal XL sejak 8 tahun yang lalu (sejak awal tahun 2000) dan tidak ingin ada pihak2 yang tidak bertanggung jawab menyalahgunakannya untuk hal2 yang tidak diinginkan. Kecuali mungkin pihak XL memberikan toleransi pada pihak2 yang menggunakannya dalam hal kebaikan (seperti saya he.. he.. yang memanfaatkannya hanya untuk membuka email saja). Saya tidak khawatir jika pihak admin XL introspeksi diri dan kemudian menutup koneksi data gratisannya, karena bagi saya kalau ada ya dinikmati, itu sudah rejeki, kalau nggak ada ya nggak apa2, memang itu bukan rejeki saya. Yang penting tidak ada niatan untuk berbuat kriminal. Konsumen hanya bisa memakai dan pihak admin operator yang menyebabkan kebocoran adalah pihak yang paling bertanggung jawab. Jaya XL…. NO PHREAKING, NO HACKING, NO FRAUD.


Baca Selengkapnya Disini......

Minggu, 14 Desember 2008

CONVERTER GRATISAN KOMPLET (PART 2 : FORMAT FACTORY)


Ada lagi converter gratisan yang tidak kalah kompletnya, yaitu Format Factory, yang pernah dibahas di maseko.com beberapa waktu yang lalu. Converter yang sudah berbahasa Indonesia ini dapat di unduh langsung ke situs resminya di http://www.formatoz.com/ secara gratis.
Converter ini bahkan bisa mendukung format gambar / image. Bahkan kita juga bisa membuat file ico (file untuk icon) dengan mudahnya. Juga bisa mengatur volume file output baik audio atau video. Sangat cocok untuk mengatur file mp3 yang cenderung volumenya tidak sama antara file yang satu dengan file yang lain.

Format video yang didukungnya antara lain mp4, 3gp, avi, mpg, wmv, flv, dan swf. Sedangkan format audio mensupport file mp3, wma, aac, mmf, amr, m4a, ogg, mp2, dan wav.Format Factory juga dapat mensupport file image diantaranya jpg, png, ico, bmp, gif, tif, pcx, dan tga. Sedangkan gadget yang dapat didukungnya adalah PSP, iPhone/iPod, Blackberry, Zune, iRiver, dan MeiZu MiniPlayer. Dalam software ini juga terdapat fasilitas Converter file DVD ke file video, DVD/CD ke iso/cso, dan iso ke cso ataupun cso ke iso. Ditanggung anda tidak akan lagi kesulitan merubah file audio atau video ke format yang anda kehendaki. SELAGI ADA YANG GRATIS, BUAT APA BAYAR?


Baca Selengkapnya Disini......

CONVERTER GRATISAN KOMPLET (PART 1 : SUPER ALL CONVERTER)


Jika anda seseorang yang suka otak-atik format audio maupun video agar bisa dinikmati baik lewat komputer, HP, iPod, MP4 Player, maupun berbagai gadget yang lain bahkan Play Station Portable (PSP), anda bisa mencoba converter gratisan yang satu ini. Super@ All Converter adalah jawabannya. Converter gratisan ini menawarkan solusi corvert beragam format file baik audio maupun video yang benar-benar komplet. Silahkan anda unduh secara gratis di situs resminya http://www.erightsoft.com/

Codec format video yang didukungnya antara lain 3gp, 3g2, asf, avi, mkv, mov, mp4, mpg, ogg, swf atau flash, wmv, vcd, svcd, dvd, bahkan m2ts (codec pembaca file BlueRay). Sungguh sangat lengkap bukan?Sedangkan untuk format audio, Super@ All Converter sanggup mendukung format aac, ac3, amr, mmf, mp2, mp3, mpc, wav, dan wma. Bahkan berbagai macam gadget kampiun pun dilahapnya, diantaranya Apple iPod/iPhone (mp4), Microsoft Zune (baik mp4 maupun wmv), Nintendo-DS (dpg), Sony PS3 (mp4 dan BlueRay), dan Sony PSP (mp4). Juga mendukung file gif yang akan dijadikan image avatar. Mau tunggu apalagi, sekarang gadget apa yang anda gunakan dan tinggal pilih format yang disediakan serta atur saja ukuran pixel, frame serta bitrate yang sesuai. Selamat ber gratisan ria. SELAGI ADA YANG GRATIS, BUAT APA BAYAR?


Baca Selengkapnya Disini......

SI KAYA DAN SI MISKIN


Dalam beberapa postingan yang berhubungan dengan dunia teknologi sebelumnya, dalam postingan berikutnya akan saya sisipkan postingan umum yang berhubungan dengan materi renungan jiwa yang saya harapkan akan menjadi obat hati bagi anda pembaca blog Tempat Mangkal gratisanboy ini. Dalam postingan dengan judul Si Kaya dan Si Miskin ini diceritakan bahwa:
Pada suatu hari ada seorang lelaki yang sedang makan dengan istrinya. Di hadapan mereka terdapat hidangan ayam goreng. Tiba-tiba datanglah seorang peminta-minta yang sudah berdiri di depan pintu rumahnya. Lelaki itu kemudian keluar dan membentak-bentak si peminta-minta seraya mengusir pergi dari rumahnya.

Hari demi hari berlalu dan kemudian lelaki tersebut jatuh miskin dan seluruh hartanya lenyap tanpa sisa, sehingga ia pun kemudian menceraikan istrinya. Lalu sang istri menikah lagi dengan lelaki lain. Beberapa waktu kemudian sang suami (yang baru) duduk-duduk dan makan bersama istrinya, dan di hadapan mereka tersaji ayam goreng. Tiba-tiba ada seorang peminta-minta yang mengetuk rumahnya. Kemudian sang suami berkata kepada istrinya, “Berikanlah ayam goreng ini kepada si peminta-minta itu”.Sang istri menghampiri si peminta-minta itu dan alangkah terkejutnya begitu ia mengetahui bahwa si peminta-minta itu adalah mantan suaminya. Lalu sang istri memberikan ayam goreng tersebut kepada si peminta-minta. Setelah itu ia kembali menghampiri suaminya (yang sedang makan) seraya menangis. Sang suami bertanya mengapa ia menangis. Sang istri menjelaskan bahwa ternyata si peminta-minta itu adalah mantan suaminya. Ia juga menjelaskan bahwa mantan suaminya dulu pernah mengusir dan membentak-bentak seorang peminta-minta yang datang ke rumahnya. Lalu sang suami berkata kepada sang istri, “Anehnya, sungguh bahwa orang yang meminta-minta (yang engkau ceritakan) itu adalah diriku”. (Sumber: 101 Kisah Memikat / Miatu Qishatin wa Qishah fii Aniisish Shaalihiina wa Samiiril Muttaqiin, oleh Muhammad Amin Al-Jundi, Saudi Arabia)


Baca Selengkapnya Disini......

Minggu, 07 Desember 2008

APLIKASI GRATISAN UNTUK HP JAVA DARI GETJAR.COM



Anda penggemar gratisan? Jangan khawatir, di GetJar.com anda akan mendapatkan semua aplikasi impian anda. Mulai dari Aplikasi, Game, hingga Kamus Inggris-Indonesia Indonesia-Inggris yang super lengkap ada disini. Datang saja ke http://wap.getjar.com/ dari HP anda. Di halaman utama, GetJar.com sanggup mendeteksi merk dan tipe Hp yang anda gunakan, kemudian masuk saja ke link browse software for Motorola V3xx (misalkan anda menggunakan HP Motorola V3xx).

Setelah masuk, anda akan disuguhi Menu All Software, Hot, Applications, dan Games. Menu All Software akan menuntun kita ke semua aplikasi dari berbagai kategori yang ada di GetJar.com. Sedangkan menu Hot terdiri dari kategori aplikasi Bluetooth, Music Player, Dictionary, AntiVirus, Video Player, Chat, MP3, Radio, GPS, Messenger, SMS, dan Video.
Menu Aplications terdiri dari kategori aplikasi Browsers, Education, Email, graphics, Messengers, Money, Password, Productivity, SMS, Sports, Sync Tool, Time and Calendar, Travel, Utilities, dan Other…
Menu Games terdiri dari kategori game Action, Adventure, Board, Card, Casino, Puzzle, Sports, Strategy, Word, dan Other…Aplikasi apa yang akan anda instal? Masuk saja ke kategori2 diatas yang sekiranya aplikasi yang anda cari ada di dalamnya. Anda mau instal aplikasi sebanyak2nya? Tidak ada yang melarang selama pulsa anda cukup untuk membayar biaya akses data (GPRS atau 3G/HSDPA). SELAGI ADA YANG GRATIS, BUAT APA BAYAR? ---- NO PHREAKING, NO HACKING, NO FRAUD.


Baca Selengkapnya Disini......

BROWSER-BROWSER HP JAVA GRATIS YANG HANDAL


Bagi anda yang tidak ingin melewatkan akses internet meski anda sedang dalam bepergian atau mungkin berada di daerah pelosok yang tidak ada warnetnya, dengan mengakses internet melalui HP adalah solusinya. Selama ada sinyal seluler, kita tetap masih bisa merasakan bagaimana asyiknya berselancar di dunia maya. Bagi HP yang tidak dapat membuka halaman HTML namun mempunyai fasilitas Java MIDP 2.0 keatas, anda dapat menginstal aplikasi browser gratisan yang cepat dan handal. Saya sendiri menggunakan dua nama aplikasi web browser java yang menjadi idola kaum gratisan, yaitu Opera Mini (versi 4.2 dan 3.1) dan UCWeb (versi 6.2 dan 6.3 beta).

Untuk saat ini Opera Mini berbasis Java sudah melaju ke versi 4.2, versi paling akhir dan sekaligus penyempurna dari versi2 sebelumnya. Tapi bagi anda yang mempunyai HP bermemori rendah dan gagal ketika menginstal Opera Mini 4.2, anda masih mempunyai kesempatan untuk menginstal versi 3.1 dimana versi 3.1 sendiri dibagi menjadi dua yaitu versi HP high memory dan versi low memory. Aplikasi dapat diinstal langsung melalui browser bawaan HP melalui http://mini.opera.com/ dan ikuti perintah penginstalan. Keduanya mampu menampilkan halaman web layaknya anda menikmati internet lewat komputer. Untuk Opera Mini 4.2 sudah difasilitasi Bahasa Indonesia, tampilan lanscape, zoom, dan sinkroninasi bookmark yang juga dapat dinikmati ketika kita menggunakan Opera web browser versi komputer.Browser Java gratisan yang tidak kalah hebatnya adalah UCWeb. Browser yang pada saat ini sudah melaju ke versi 6.2 dan juga versi 6.3 beta ini juga berperan menampilkan halaman web layaknya sebuah komputer. Tampilan yang lebih manis, dapat membuka banyak halaman sekaligus, efek scrolling, dan kuota data yang lebih kecil dibandingkan Opera Mini, membuat saya juga jatuh hati pada browser yang satu ini. Browser ini dapat di unduh dan diinstal langsung dari HP anda melalui alamat http://wap.ucweb.com/ kemudian ikuti perintah instalasi. Jangan lupa meski aplikasi ini gratis, anda tetap diwajibkan membayar biaya akses data (GPRS atau 3G/HSDPA) sesuai ketentuan masing2 operator. Tempat bukan menjadi halangan bagi kita untuk berinteraksi lewat internet. SELAGI ADA YANG GRATIS, BUAT APA BAYAR?


Baca Selengkapnya Disini......

PENGUASA…PENGUASA…BERIKAN RAKYATMU KONEKSI DATA YANG MURAH DAN STABIL


Saya sudah menggunakan kartu Indosat Mentari sebagai sarana untuk berinternet di rumah sejak lebih dari satu setengah tahun yang lalu. Dari dulu saya berharap bisa berinternet di rumah menggunakan kartu GSM dengan tarif yang murah. Sebelumnya saya menggunakan XL yang mengenakan tarif Rp.10/Kb. Itupun tarifnya tidak berubah sampai sekarang. Dan merupakan operator GSM yang paling tidak berpihak pada konsumen pemakai koneksi data (Saya sendiri pengguna XL sebagai sarana komunikasi dan SMS sejak tahun 2000). Padahal Telkomsel yang notabene tarif komunikasi datanya paling mahal pun sudah menurunkan tarif komunikasi datanya secara drastis; dari semula Rp.12/Kb menjadi Rp.5/Kb.

Akhirnya yang saya tunggu2 pun tiba dengan kehadiran Indosat Mentari yang menawarkan tarif komunikasi data murah pada pertengahan 2007. Yang menawarkan tarif komunikasi data Rp.1/Kb untuk volume based atau Rp.110/menit untuk time based. Saya menggunakan volume based untuk mengakses internet pada HP, dan menggunakan time based pada komputer. Suatu terobosan dari pihak Indosat yang pro konsumen pengakses data. Pada mulanya aksesnya pun lancar2 saja, cepat dan tidak pernah ada gangguan. Hingga akhirnya sekarang aksesnya menjadi sangat lambat dan sering disconnect yang membuat saya jengkel pada saat berkomunikasi data. Dan sering sinyal GPRSnya hilang sampai berhari2.
Kekecewaan saya tergantikan oleh kehadiran Axis, si “GSM Yang Baik”. Axis menerapkan tarif yang paling murah diantara GSM lain, yaitu Rp.0,7/Kb dengan pembulatan per 10Kb. Dengan aksesnya yang cepat dan stabil membuat saya terobati ketika mengakses data meski belum menyediakan tarif berdasarkan time based. Namun sampai kapan kualitas Axis bisa tetap exist? Belum ada jaminan ke arah situ.
Inilah Indonesia, bung! Seharusnya para operator selluler tahu diri dan meningkatkan kapasitas server datanya ketika para konsumen pengguna komunikasi datanya mulai membludak. Jangan mereka terlena dengan mengumpulkan laba sebanyak2nya tanpa mempertahankan kualitas pelayanannya, terutama dalam hal komunikasi data. Tanpa kita2 sebagai konsumen, mana bisa mereka menjadi besar. Saya harap Pemerintah melalui BRTI bisa mewujudkan suara para konsumen pengguna data yang menginginkan tarif murah dan stabil. Kalau bisa GRATIS…!!!
Kendala utama bangsa ini untuk mengikuti Teknologi Informasi adalah mahalnya biaya dan kurangnya pengetahuan masyarakat tentang manfaat internet. Saya selalu berusaha meyakinkan masyarakat disekitar saya untuk selalu menggunakan internet meski mereka minim dana. Bagi yang tidak mempunyai komputer, saya ajari mereka bagaimana berinternet menggunakan HP. Saya tidak memungut biaya sepeserpun bagi mereka yang ingin belajar internet. Hingga ada tukang bengkel sepeda, sopir, guru, pengusaha, bahkan sampai ulama yang tertarik menggunakan internet sebagai media informasi terkini. Meski sebagian dari mereka menggunakan HP sebagai sarana berinternet, namun saya merasa bangga bahwa dunia internet bukan hanya milik kaum yang berkantong tebal dan intelek semata. Kalau saya saja bisa, bagaimana anda dengan masyarakat di sekitar anda? Jangan sampai anda menunggu Pemerintah yang selalu gembar-gembor dengan programnya namun jauh dari wujud nyatanya. DO MORE LESS TALK, NOT NO ACTION TALK ONLY.


Baca Selengkapnya Disini......

Rabu, 03 Desember 2008

KIRIMAN CD GRATIS UBUNTU 8.10 TELAH TIBA


Pada hari Senin pagi tanggal 1 Desember kemarin, CD gratis ubuntu 8.10 telah sampai ke alamat saya. Pengirim CD yang berasal dari Breda, Netherlands tersebut dikirim menggunakan jasa pengiriman TNT dan diteruskan oleh PT. POS Indonesia tanpa dikenai biaya apapun alias gratis. CD tersebut saya pesan di website ubuntu setelah ubuntu terbaru versi 8.10 tersebut resmi dirilis. Setelah saya tunggu selama kurang lebih sebulan, dengan perasaan bangga saya pun akhirnya menerima kiriman CD ubuntu terbaru tersebut.

CD ubuntu 8.10 terasa sangat spesial dengan diberikannya 2 alternatif pilihan penginstalan, yaitu versi full install dan versi install inside windows. Sebenarnya niat saya semula hanyalah sekedar mempunyai CD linux dan mengoleksinya saja. Namun setelah saya baca petunjuk yang tertulis di cover CD yang memberikan alternatif install inside windows, saya pun berubah pikiran dan kemudian menginstalnya di PC saya. Karena disitu disebutkan bahwa mode install inside windows tidak memerlukan partisi hardisk yang juga dapat menghapus data yang ada pada hardisk yang akan diinstal. Mode tersebut tidak ubahnya seperti menginstal software di OS Windows. Dan kitapun dapat menguninstalnya kapan saja tanpa harus format hardisk. Karena saya termasuk newbie dalam linux dan ingin belajar yang lebih dalam tentang linux, maka saya pun memilih alternatif kedua yaitu mode install inside Windows.
Karena memang hanya ingin coba2, saya pun memilih 4 Gb storage hardisk untuk ubuntu. Sebaiknya ubuntu diletakkan di drive yang tidak ada data2 penting, karena setelah terinstal, drive yang ada folder ubuntu tidak dapat terlihat di ubuntu explorer, namun terlihat di OS Windows. Setelah semua terinstal dengan sempurna, maka setelah booting pertama kali muncul pilihan boot ubuntu disamping pihan OS Windows. PC saya pun tidak lagi dual booting, tetapi “triple” booting!!! Sebelumnya PC saya telah terisi dua versi OS Windows, yaitu Win XP Sp2 dan Win 98SE. Meski PC saya memiliki triple booting, namun performanya tidak terpengaruh setelah saya mengisinya dengan ubuntu. It runs fast like before.
Yang pertamakali saya coba adalah Mozilla FF 3.0.3 yang sudah built in di ubuntu 8.10. Saya begitu kaget setelah saya coba konek HP Moto L6 saya menggunakan kabel data ke colokan USB. Ubuntu secara otomatis menginstal modem HP tanpa menanyakan driver modem seperti yang terjadi di OS Windows bahkan yang terbaru sekalipun, Vista, tidak dapat secara otomatis menginstal modem tanpa perlu driver. Dalam prakteknya saya menggunakan kartu Axis. Setting koneksi Axis pun juga dilakukan ubuntu secara otomatis setelah disuruh menentukan asal negara dan memilih operator Axis. Setelah konek dengan mudahnya, saya pun kemudian browsing menggunakan Mozilla FF 3.0.3. Saya begitu tercengang, begitu mudah, huebat tenan!! Koneksinya pun sangat cepat.
Ketika Bluetooth dongle saya colokkan ke USB port, bluetooth pun langsung berfungsi. Namun setelah dicoba pairing dengan HP Moto L6 saya, koneksi gagal. Saya mencobanya berulang2 namun hasilnya sama. Tapi problem itu tetap menjadi PR buat saya, tetap akan saya cari penyebabnya sampai bisa. Untuk Office, masih menggunakan OpenOffice.org 2.4. Belum menyertakan yang versi terbaru, V.3.0. Agak lambat juga sih, tapi kan gratis. Image Editor GIMP pun berfungsi layaknya Adobe Photoshop. Pokoknya gratisan yang satu ini keren banget. Pemutar multimedianya pun sudah terinstal otomatis pada saat instalasi linux, namun masih harus menginstal codec tertentu melalui internet. Termasuk codec untuk membaca file mp3, mpg, avi, dvd, dll. Kalau kita ingin refreshing, mainkan saja game2 built in yang ada di ubuntu 8.10. Ada 17 game mini yang lucu2. Program2 built in terasa masih kurang? Masuk saja ke menu Add/Remove di menu Application, ada banyak sekali software2 gratis yang bisa di download lewat koneksi internet, semuanya benar2 gratis, cuma biaya koneksi internetnya saja yang bayar.
Namun menurut pengalaman saya, instalasi install inside Windows menyisakan beberapa bug, diantaranya gambar wallpaper yang bukan built in selalu hilang setelah restart. Dan jika ingin shutdown harus restart dahulu kemudian kita masuk ke OS Windows dan shutdown PC dari OS Windows saja. Menurut pengalaman saya, shutdown dari ubuntu mode install inside windows tidak bakal bisa. Meski ditinggal berjam2 tidak akan bisa shutdown. Memang jika ingin hasil maksimal seharusnya penginstalan melalui full install saja. Tapi, gratisan yang satu ini patut dicoba karena secara keseluruhan ubuntu 8.10 memang keren banget. SELAGI ADA YANG GRATIS, BUAT APA BAYAR? --- NO PHREAKING, NO HACKING, NO FRAUD.




Baca Selengkapnya Disini......